09 Mei 2009

SNMPTN 2009 BAGI-BAGI BEASISWA

Panitia Pelaksana SNMPTN menyediakan Beasiswa Mengikuti Ujian (BMU) dalam jumlah yang terbatas untuk lulusan SMA/MA/SMK/MAK Negeri maupun Swasta dari keluarga yang secara finansial kurang mampu yang memenuhi persyaratan. Beasiswa tersebut berupa :
Biaya untuk pembelian Formulir Pendaftaran IPA/IPS dan; 
Uang saku sebesar Rp250.000,00 untuk mengikuti ujian SNMPTN.

Calon peserta dapat mendaftarkan diri untuk memperoleh BMU melalui Kepala Sekolah masing-masing dengan syarat, membawa:
Surat keterangan dari RT, RW, Kelurahan, dan Kecamatan yang menerangkan bahwa calon perserta benar-benar tidak mampu namun berprestasi.
Surat keterangan mengenai pekerjaan orang tua.
Surat keterangan mengenai penghasilan orang tua.

Kemudian Kepala Sekolah yang akan melakukan seleksi terhadap calon peserta yang berhak menerima BMU.(disalin dari www.snmptn.ac.id)

Panitia Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNM PTN), tahun ini kembali bagi-bagi beasiswa. Kuota di seluruh Indonesia sama seperti SNM PTN 2008 lalu, yakni sebanyak 4.000 pelajar. Namun, beasiswa itu dikhususkan siswa tingkat SMA dari keluarga kurang mampu yang memiliki prestasi.

Ketua Panitia Nasional SNM PTN 2009 Prof Haris Supratno mengatakan, pada tahun lalu pihaknya juga memberikan beasiswa untuk 4.000 orang. Sayang, serapannya hanya sekitar 50 persen atau 2.000 orang saja. Karena itu, pihaknya berharap pada tahun para calon mahasiswa lebih giat untuk bisa mendapat beasiswa tersebut. 

Haris mengungkapkan, beasiswa itu diberikan mulai dari beasiswa mengikuti ujian (BMU). Yakni, bebas biaya pembelian formulir pendaftaran SNM PTN 2009 dan biaya hidup selama menjalani tes dua hari sebesar Rp 250 ribu. Dan, bagi mereka yang lolos masuk ke PTN, mereka akan mendapatkan beasiswa SPP sebesar Rp 2,5 juta per semester. 

Besaran beasiswa pada tahun ini berbeda dari tahun sebelumnya. Pada SNM PTN 2008 lalu, beasiswa ini diberikan kepada mahasiswa yang lolos sebesar Rp 5 juta per tahun. ''Namun, ternyata kebijakan itu menimbulkan persoalan baru terkait administrasi keuangan. Karena itu, kami membaginya dengan memberikan per semester,'' katanya.

Untuk mendapatkan beasiswa itu, calon mahasiswa wajib memenuhi beberapa syarat. Di antaranya, mereka harus pandai dan dari keluarga yang tidak mampu. ''Para pelajar harus memiliki nilai untuk mata pelajaran bahasa Inggris dan matematika minimal tujuh,'' ujar rektor Unesa itu. 

Sementara itu, terkait dengan pelaksanaan SNM PTN 2009, Haris menyatakan tidak ada perubahan. Kata dia, para calon mahasiswa bisa membuka di website SNM PTN. Yakni, www.snmptn.ac.id. Di alamat itu saat ini sudah ada informasi menyangkut pelaksanaan ujian masuk PTN itu. Termasuk jumlah daya tampung di setiap kampus.(di salin dari www.jawapos.com)




0 komentar: